RUMAH MINIMALIS TROPIS


INFORMASI :
Type Bangunan : Rumah Tinggal 2 Lantai
Konsep Bangunan : Minimalis Tropis Modern
Lokasi : Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur
Luas Tanah : 786 m2
Luas Bangunan : 198 m2
Owner : Ibu Eka
Status : Wiraswasta
Perencana : Handoko

Sebelum membahas artikel rumah, dan mumpung masih dalam suasana hari raya idul fitri kami dari SM BIRO BANGUNAN mengucapkan MINAL'AIZIN WALFA'IZIN mohon maaf lahir dan batin kepada semua pembaca blog kami. Setelah lama kami berlibur lebaran kali ini kami akan membahas dan memposting lagi tentang rumah minimalis berkonsep tropis modern.

Apakah anda sudah mengetahui banyak hal dalam Arsitektur Tropis Modern? Bila belum, dalam artikel ini kami akan membahas sedikit tentang hal ini. Arsitektur tradisional tempo dahulu berkembang dan mengalami penambahan dan disesuaikan dengan perkembangan kehidupan masyarakat modern saat ini adalah asal-usul dari adanya arsitektur tropis modern. Hal ini dapat kita lihat pada bangunan tradisional yang didesain tanpa banyak sekat serta memiliki banyak bukaan. Desain seperti ini tujuannya untuk memberi ruang yang cukup untuk aliran udara agar kelembaban bisa dikurangi.

Desain rumah tropis termasuk salah satu desain rumah yang terstruktur untuk merespon iklim di Indonesia yaitu iklim tropis. Seperti yang kita tahu iklim di Indonesia cenderung ekstrim dengan intensitas curah hujan yang tinggi serta terik matahari yang begitu menyengat di musim kemarau. Disini prinsip rumah tropis adalah untuk mengantisipasi kelembaban udara dalam rumah akibat curah hujan yang bisa menimbulkan berbagai penyakit, serta panas matahari yang membuat suasana rumah menjadi kurang nyaman. Jadi rumah tropis bisa dibilang bentuk penyesuaian desain rumah terhadap efek yang ditimbulkan oleh iklim tropis yang terjadi sepanjang tahun.

Banyaknya sistem bukaan pada rumah tropis tradisional berfungsi untuk mengatur sirkulasi cahaya yang masuk dalam ruangan. Intensitas sinar matahari yang masuk memberi efek positif dan negatif pada rumah. Efek negatif yang ditimbulkan sinar matahari yang berlebihan adalah rasa kurang nyaman diseluruh ruangan.
Sejatinya rumah modern adalah tampilan rumah biasa yang dimodifikasi sedemikian rupa sehingga menghasilkan bentuk desain yang baru termasuk desain rumah tropis. Hal ini dapat kita lihat dari dak beton yang banyak digunakan untuk bagian atap serta permainan kaca yang memiliki diameter panjang sehingga mempengaruhi desain konstruksi serta struktur rumah. Rumah modern umumnya menggunakan konsep yang tidak biasa, misalnya desain dalam ruangan menggunakan konsep struktur expose maka dengan sendirinya struktur tersebut menjadi point utama dalam ruangan. Contohnya jika struktur terbuat dari baja, maka otomatis baja tersebut yang akan ditonjolkan tampilannya sehingga memiliki daya tarik tersendiri.
 

Artikel

Side Ad

Side Ad
material bahan bangunan

Pintu Pagar Otomatis

Mesin Pintu Otomatis

Popular Posts

Tentang Kami

Blog ini merupakan kumpulan berbagai tips tentang desain bangunan rumah maupun segala hal yang berhubungan dengan rumah, artikel tersebut kami kumpulkan dari berbagai sumber di internet, ada sebagian yang kami cantumkan sumbernya dan mohon maaf bila ada juga yang luput kami cantumkan sumbernya, semoga info ini bermanfaat bagi kita semua..